Breaking News

Sosialisasi dan Implementasi SIKDA Generik Ke Puskesmas Sungai Sariak


Puskemas sebagai ujung tombak pelayanan kesehatan di masyarakat membutuhkan dukungan sistem informasi dalam penyelenggaraan manajemen Puskesmas. Melalui Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 31 Tahun 2019 tentang Sistem Informasi Puskesmas diharapkan ketersediaan data dan informasi secara cepat, akurat, terkini, berkelanjutan dapat terwujud, dan pada akhirnya dapat meningkatkan kualitas pembangunan kesehatan di wilayah kerja Puskesmas.

Untuk menunjang kegiatan tersebut, Subag Program, Informasi dan Humas melakukan sosialisasi di Puskesmas Sungai Sariak (3 Januari 2020). Dalam kegiatan ini langsung di praktekan ke Poli-Poli yang ada di Puskesmas diantaranya Pendaftaran, Balai Pengobatan, Poli Anak, Poli Ibu, Poli KB, Apotik dan lain-lain. Diharapkan dengan adanya kunjungan ke Puskesmas Sungai Sariak agar dapat di implementasikan untuk pelayanan yang ada di Puskesmas Sungai Sariak.

 



BACA JUGA